Agenda Ekspedisi:
- Menjelajahi Kawah Ijen secara virtual seolah melihat dari jarak dekat lava biru yang mempesona.
- Menjadi Ahli Vulkanologi dan Mengamati Belerang. Benarkah lava biru adalah gas hasil reaksi pembakaran dari senyawa belerang?
- Membuat eksperimen fisika Botol Pencampur Warna untuk menemukan gradasi kebiruan yang indah dan eksotis.
- Merakit alat peraga Lampu Lava Sederhana. Benarkah malam hari adalah waktu terbaik untuk melihat lava biru, saat ia diterangi oleh cahaya bulan?
Kegiatannya jelas. Ini kaya resto bintang lima harga kaki lima. Murah tapi bermanfaat. Kadang kalau lagi di jalan atau bahas apa, Ynwa suka bilang, "Oh iya ini tau nih dari kelas sains". Suka tiba-tiba gitu, berarti bener masuk yg dijelaskan. Karena eksperimennya mudah dan penjelasannya juga mudah di pahami.
Bunda Forteza Ynwa OrangTua Dari Ynwa